Nah ini menu kemarin selain Ayam Woku . Ini khusus untuk anak2 karena mereka ga kuat makan pedes kayak maminya.. Hehehe...
Ini semur ayam ala diriku loh yaaa... ^.*
Biar agak banyakan aq tambahin kentang........ hahahaha...
Semur Ayam
Bahan:
1/2 ekor ayam (tadi pake paha bagian bawah)
1 buah kentang ukuran besar (potong jadi beberapa bagian)
1 buah jeruk nipis
Garam
4 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
Minyak u menumis
Bumbu halus
3 siung bawang putih
15 butir merica bulat (td aq pake merica bubuk)
3 biji cengkeh
3 cm kulit kayu manis
2 lembar daun salam
1/2 buah tomat potong 4
1 batang daun bawang, potong2 1 cm
1 batang seledri diikat
1 batang seledri diiris halus
1 sdt gula pasir
bawang goreng (lupa ditambahkan.. Hehe)
Cara membuat:
1. Cuci bersih ayam, lumuri dengan perasan air jeruk nipis. Tambahkan garam, aduk rata. Sisihkan.
2. Masukkan bumbu halus, kecap manis dan kecap asin. Diamkan sekitar 10 menit agar bumbu meresap.
3.
Panaskan minyak , masukkan ayam dan aduk hingga rata dan wangi.
Tambahkan daun salam, cengkeh, kulit kayu manis, daun seledri ikat dan
gula pasir.
3. Masukkan air, dan kentang.Aduk rata dan biarkan ayam matang dan
kuah sedikit menyusut. Tambahkan daun bawang, seledri iris dan tomat.
Aduk , biarkan sebentar. Matikan api, ayam siap dihidangkan. Jangan lupa
taburi dengan bawang goreng.
Selamamat mencoba...^___*
Tidak ada komentar:
Posting Komentar